KEJAR YANG KEKAL
KEJAR YANG KEKAL
Apa yang kau kejar dengan peluh yang meluruh dalam ibadahmu?

Pujian manusia yang mungkin tak bertahan sebulan dua bulan?

Sanjungan bawahan yang tak akan berpengaruh dengan kemuliaan?

Ataukah mau kuajarkan pada ihwal yang kekal tak lekang oleh zaman?


***


Seorang salaf -semoga rahmat Allah terus tercurah padanya- pernah berujar,

β€œSegala sesuatu yang dikerjakan hanya karena Allah, maka akan kekal.”

Perihmu yang kau sabari,

Ibadahmu yang terus kau ikhlasi,

Akan berbuah manis berupa balasan terbaik yang belum pernah terpikirkan,

Yaitu Surga


***

Syaikh Muhammad bin Shalih al Utsaimin rahimahullahu mengatakan,

 

"Apabila seorang hamba berupaya mencari ridha Allah, dengan niatan yang tulus, niscaya Allah akan meridhainya. Karena Dia (Allah) memuliakan setiap hamba yang beribadah kepada-Nya dan menumbuhkan keridhaan itu di hati hamba Allah yang lain. Karena hati ini berada di antara dua jari jemari Ar Rahman, Dia balik-balikkan bagaimanapun Dia kehendaki."

(Syarh Kitab At Tauhid 2/81)

Disusun & Dipublikasikan Oleh Tim Ilmiah Elfadis

Rabu, 1 Jumada al Ula 1442 H / 16 Desember 2020

Follow dan support akun kami :

🌏 Web | lorongfaradisa.or.id - http://www.syafiqrizabasalamah.net/

πŸ–₯ Youtube : https://www.youtube.com/LorongFaradisa

🌐 Telegram : https://t.me/lorongfaradisaofficial

πŸ“± Instagram : Instagram.com/elfadis__

πŸ“˜ Facebook : facebook.com/lorongfaradisa.

___

Share agar lebih bermanfaat